wisata alam

Wisata Alam ke Air Terjun Nungnung yang Menyegarkan di Bali!

Wisata alam kali ini Bob akan ajak kamu jalan-jalan ke Bali! Eits, bukan ke Pantai Kuta, Bali, kalau itu sih sudah biasa. Wisata ini merupakan salah satu pilihan wisata alam yang bisa kamu coba saat singgah ke Bali. Bob ingin ajak kamu mengenali salah satu wisata air terjun di Bali yaitu wisata alam Air Terjun Nungnung! Wisata alam di Bali berupa air terjun memangnya ada? Tentu saja ada!

Sebelum akhirnya kamu sampai di tempat wisata alam Air Terjun Nungnung pun kamu akan dimanjakan oleh pemandangan yang menyejukkan mata. Rute perjalanan menuju tempat wisata alam ini melewati pedesaan yang asri yang jauh dari hingar bingar perkotaan. Suasana yang tenang dari pedesaan ini juga menyejukkan pikiran dan hati kamu yang mungkin penat oleh rutinitas harian.

Hal inilah yang membuat wisata alam Air Terjun Nungnung menjadi salah satu destinasi yang cukup banyak diminati wisatawan terutama wisatawan luar negeri. Untuk bisa menikmati ketenangan dari tempat wisata alam ini banyak wisatawan yang sengaja meluangkan waktu menempuh perjalanan menyusuri pedesaan. Mau tahu informasi lebih lengkap mengenai wisata alam kali ini? Yuk simak penjelasan Bob berikut ini!

Daya Tarik Wisata Alam Air Terjun Nungnung

Daya tarik pertama dari tempat wisata air terjun di Bali ini, sudah akan anda temukan dan nikmati sejak rute perjalanan menuju lokasi air terjun Nungnung ini. Eksotisme alam dan letak air terjun yang berada di daerah pedesaan serta jauh dari perkotaan, membuat tempat wisata ini menjadi buruan wisatawan, baik lokal maupun turis asing.

Kamu akan menemukan pemandangan alam yang asri, penuh dengan pohon-pohon hijau yang ridang, serta udara yang sejuk dan menyegarkan. Pemandangan alam sepanjang perjalanan terlihat masih terawat secara alami, asri, dan masih hijau dengan rindangnya pepohonan serta udaranya yang sejuk sangat menyegarkan. Perjalanan kamu akan semakin menyenangkan saat kamu bisa melihat dan mendengar suara gemercik air yang jatuh mengenai bebatuan.

Saat kamu tiba di wisata alam Air Terjun Nungnung kepuasan kamu akan semakin lengkap karena kamu bisa langsung menyaksikan anggunnya kabut tebal yang muncul akibat hantaman air terjun dengan bebatuan di dasar wisata alam Air Terjun Nungnung. Pengalaman ini menjadi salah satu pengalaman yang seru dan unik itu karena wisata Air Terjun Nungnung ini sendiri lokasinya berada di atas ketinggian 900 mdpl.

Wisata alam Air Terjun Nungnung yang ada di dasar lembah ini memiliki ketinggian sekitar 50 meter dengan. Volume debit air yang mengalirinya pun sangat cukup besar. Bali memang menyimpan berbagai macam pesona wisata yang indah dan unik. Tidak heran jika banyak sekali wisatawan yang kerap menjadikan bali sebagai salah satu pilihan dari daftar destinasi untuk menghabiskan waktu saat liburan.

@backpackbalitour.com

Air Terjun Nungnung

Jauh sebelum tahun 1996 Air Terjun Nungnung ini hanya sebuah surga alam tersembunyi yang tidak dikteahui banyak orang sehingga tidak bisa dinikmati banyak orang. Setelah itu akhirnya kawasan wisata alam Air Terjun Nungnung ini mulai dikelola agar dapat dikunjungi banyak orang dan dinikmati keindahan alamnya.

Seiring berkembangnya waktu Air Terjun Nungnung ini pun mulai dilengkapi oleh berbagai macam fasilitas pendukung. Oleh karena itu kamu tidak perlu ragu untuk singgah ke Air Terjun Nungnung dan menyaksikan langsung pemandangan alamnya yang menakjubkan dengan nyaman. Air terjun Nungnung berada di sebuah dasar lembah yang cukup curam dengan kemiringan medan sekitar 50 hingga 60 derajat.

Tofografi wisata alam air terjun ini memiliki tipikal tebing. Fakta menariknya adalah saat ini di Pulau Bali tercatat hanya ada dua lokasi wisata alam berupa air terjun bertipikal tebing yaitu Air Terjun Nungnung dan Air Terjun Sekumpul. Dibandingkan Air Terjun Sekumpul yang terhitung cukup ekstrim, Air Terjun Nungnung ini masih terhitung bersahabat dan cocok untuk dikunjungi petualang yang masih pemula.

Nikmati Keindahan Air Terjun Nungnung di Ketinggian

Saat kamu sampai di titik lokasi pemandangan akan jauh lebih mempesona. Berada di ketinggian kurang lebih 900 mdpl membuat suasana dan nuansanya begitu memukau. Tinggi Air Terjun Nungnung ini mencapai sekitar 50 meter dengan air yang cukup deras membuat pesona wisata alam ini tidak tertahankan.

Tempat ini dihuni oleh berbagai varietas tanaman tropis dari dataran tinggi. Di tempat wisata alam ini pun kamu bisa menikmati keindahan tumbuhan paku-pakuan yang tumbuh subur. Kamu pun bisa memanfaatkan tumbuhan ini maupun bebatuan di sekitar lembah Air Terjun Nungnung sebagai spot foto yang menarik untuk kemudian kamu unggah di akun media sosial kamu.

wisata alam

@Helminadia Ranford

Berpetualang di Kawasan Air Terjun Nungnung

Jika kamu perhatika dari topografinya, tempat wisata alam Air Terjun Nungnung ini merupakan sebuah tebing yang memiliki daya tarik yang kuat. Untuk kamu yang menyukai petualangan, tempat ini bisa dijadikan sebagai tempat belajar para petualang pemula untuk menaklukkan rute yang beragam dimulai dari rute mudah hingga cenderung rumit.

Untuk dapat sampai ke tempat yang indah terkadang memang membutuhkan kerja keras. Di perjalanan menuju Air Terjun Nungnung kamu pun harus menuruni turunan yang terbuat dari beton yang cenderung curam. Namun kamu tak perlu khawatir karena di sepanjang perjalanan ini kamu akan menemukan peganggan atau handle keamanan yang sudah terjamin.

Terdapat kurang lebih 100 anak tangga perlu kamu lewati dengan jarak kurang lebih 400 meter dari pintu masuk. Sebelum sampai di titik lokasi kamu harus melewati sebuah jembatan yang cukup tinggi bernama Jembatan Tukad Bangkung. Saat kamu melewati jembatan Tukad Bangkung kamu bisa menikmati keindahan lembah yang asri. Hal yang perlu kamu ingat adalah beberapa rute menuju Air Terjun Nungnung ini cukup licin sehingga kamu wajib berhati-hati.

Rute Lokasi Air Terjun Nungnung

Air Terjun Nungnung berlokasi di Desa Plaga, Kecamatan Petang, Kabupaten Badung, Bali. Jika kamu memulai perjalanan dari Bandara Ngurah Rai kamu bisa arahkan kendaraan kamu menuju Jalan By Pass Ngurah Rai kemudian lanjutkan perjalanan menuju Sunset Road.

Selanjutnya, arahkan kendaraan menuju Jalan Imam Bonjol hingga ke Jalan Mahendradatta kemudian lanjutkan perjalanan menuju Jalan Cargo Permai. Setelah itu, arahkan lagi kendaraan kamu menuju Jalan Igusti Ngurah Rai hingga akhirnya sampailah kamu di Jalan Puncak Mangu dan Air Terjun Nungnung.

Harga Tiket Masuk Air Terjun Nungnung

Harga tiket masuk kawasan ini adalah 7500 rupiah. Murah banget! dSedangkan untuk uang parkir kamu hanya perlu mengeluarkan uang sebesar 5 ribu rupiah untuk motor dan 10 ribu rupiah bagi kamu yang membawa mobil. Tertarik untuk berkunjung ke sini dan rasakan langsung petualangan yang menantang? Kemana pun liburannya pastikan untuk menginap di akomodasi yang nyaman senyaman Bobobox! Unduh aplikasi Bobobox untuk mengetahui promo menariknya!

suasana kamar bobobox

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles