Villa Instagramable di Puncak yang Sejuk

Kamu Harus Kesini! Inilah 8 Villa Instagramable di Puncak yang Sejuk

Villa menjadi salah satu pilihan akoodasi yang banyak dipilih masyarakat Indonesia khususnya saat berlibur bersama keluarga. Terdapat banyak keuntungan menginap di akomodasi jenis ini, salah satunya adalah daya tampungnya yang beragam.

Terdapat villa yang memiliki kapasitas untuk dihuni dua orang, lima, sepuluh, hingga bahkan dua puluh orang. Tak heran jika villa selalu menjadi pilihan tepat untuk dipilih saat berlibur dengan keluarga.

8 Rekomendasi Villa Instagramable di Puncak

Salah satu tempat wisata yang memiliki banyak jenis villa yang bisa ditinggali masyarakat umum adalah Puncak, Bogor. Jaraknya yang strategis, tidak jauh dari Ibukota Jakarta membuat Puncak sebagai pilihan berlibur banyak wisatawan.

Suasananya yang menenangkan dan sejuk tentu berbanding terbalik dengan hingar bingar dan kesibukan kota. Apa saja sih pilihan villa di Puncak yang Instagramable? Bob akan jelaskan seperti berikut ini!

1. Villa Aman D’sini, Sentul

Villa Aman D’sini, Sentul

Sumber: Suherman Herman via Google Maps

Alamat: Kp. Garungsang Pasir No. 64, Desa Bojong Koneng, Kec. Babakan Madang, Kab. Bogor

Villa yang satu ini mengingatkan Bob dengan suasana Bali. Gak perlu naik pesawat dan mengeluarkan banyak uang untuk bisa ke Bali karena di Puncak Bogor kau bisa menikmati suasana seperti di Ubud, Bali! Vila Aman D’sini merupakan salah satu akomodasi yang istimewa karena memiliki fasilitas kolam renang dengan konsep infinity pool yang menghadap lembah. Kamu hanya perlu menempuh perjalanan sekitar 1 jam dari Jakrta untuk sampai ke villa ini.

Saat kamu menginap di sinikamu bisa menikmati langsung pemandangan Gunung Pancar, Gunung Salak, dan juga Air Terjun Bidadari. Dijamin deh pemandangan ini pasti mampu menyejukkan mata kamu dan menghilangkan penat dengan seketika! Selain pemandangan alamnya, saat malam tiba kamu bisa menikmati pemandangan city light yang mengagumkan. Udaranya yang segar dan bersih menjadi kemewahan tersendiri bagi pengunjung yang menginap di sini.

Baca juga: Mengenal Sejarah Puncak Bogor, Tempat Wisata Favorit Sejak Dahulu Kala

2. Jambuluwuk Convention Hall & Resort Puncak

Jambuluwuk Convention Hall & Resort Puncak

Sumber: travelmaker.id

Alamat: Jl. Raya Veteran Tapos 63, Ciawi, Bogor 16720
Telepon: (0251) 824 2435

Tak hanya ingin menginap di tempat yang nyaman tapi juga mengharapkan serunya berpetualang? Kamu bisa mencoba menginap di Jambuluwuk Convention Hall & Resort Puncak, Bogor! Akomodasi yang satu ini istimewa karena memiliki fasilitas yang cukup lengkap disertai dengan suasananya yang asri. Kamu akan menemukan pemandangan alam berupa pepohonan yang rindang, tanaman-tanaman hijau yang cantik, juga rumput segar yang mampu menyejukkan mata kamu.

Villa ini menawarkan pengalaman menginap di tengah hutan. Villa ini mudah dijangkau bagi kamu dan wisatawan lain karena letaknya tidak terlalu jauh dari pintu tol Ciawi! Akomodasi ini memiliki 24 jenis unit villa bernama beberapa daerah di Indonesia seperti Jakarta, Bukittinggi, Manado, Makasar, Papua, dan lain-lain dengan kapasitas 3-4 kamar tidur.

Jika kamu berniat untuk berlibur dengan keluarga tempat ini sangat cocok untuk ditiggali bersama keluarga. Baik itu dewasa maupun anak-anak akan disuguhkan beberapa fasiitas penunjang yang bisa dinikmati. Beberapa diantaranya adalah taman bermain anak, kolam renang anak dan dewasa, juga fasilitas untuk aktivitas outbound.

3. Le Eminence Hotel Convention & Resort

Le Eminence Hotel Convention & Resort

Sumber: hotels.com

Alamat: Jl. Hanjawar No.19, Ciloto, Puncak

Saat kamu berlibur bersama keluarga terutama dengan anak-anak tentu kamu ingin memberikan pengalaman menyenangkan bersama. Aktivitas yang dilakukan saat berlibur dengan keluarga tentu membantu mempererat kehangatan hubungan keluarga. Sebuah villa di Puncak, Bogor bernama Le Eminence Hotel Convention & Resort.

Di sana kamu akan menemuka sebuah pemandanga tebing yang menakjubkan. Hamparan sawah yang hijau pun tak terlewat memanjakkan mata sia[apun yang melihatnya. Terdapat tiga jenis kolam renang di hptel ini. Pertama aadalah kolam renang dewasa, kolam renang anak, dan kolam renang dengan air hangat. Asyiknya adalah kamu bisa eksplor berbagai kegiatan seru bersama keluarga atau teman di sini.

Selain berenang, kamu bisa melakukan aktivitas olahraga seperti jogging dengan rute melewati sawah-sawah yang asri, menunggang kuda, melakukan aktivitas outbound, mengunjungi mini zoo, dan masih bayak lagi! Hal yang unik mengenai hotel ini adalah lobi dan restoran hotel yang umumnya berada di lantai dasar hotel ternyata berada di lantai paling atas! Dari ketinggian hotel kamu pun bisa menyaksikan pemandangan aliran sungai yang jernih dan tenang.

Bobobox Maximum Comfort Banner

4. Villa Sawah Resort

Villa Sawah Resort

Sumber: haloindonesia.co.id

Alamat: Jl. Cibalok No.99, Desa Pandansari, Ciawi, Bogor

Hotel dan villa ini menawarkan pemandangan serba hijau dengan udaranya yang sejuk kepada kamu dan para pengunjung lainnya. Pemandangan yang dapat kamu nikmati langsung dari penginapan ini adalah sawah-sawah serta panorama pegunungan. Kamu akan menemukan hal unik mengenai penginapan ini dari segi arsitektur. Penginapan ini memiliki gaya arsitektur gabungan antara arsitektur Jawa dan Bali.

Para pengunjung dijamin akan dilayani dengan fasilitasnya yang terbaik di sini. Kamu bisa menikmati suguhan pemandangan hutan yang indah tanpa perlu berinjak dari tempat tidur kamu! Cukup nikmati keindahan alamnya yang menakjubkan sambil berbaring di temat tidur dan rasakan kelelahan kamu perlahan lahan mengilang bergantikan ketenangan.

Baca juga: Yuk, Liburan ke 5 Tempat Wisata Kebun Teh Puncak Bogor Berikut ini!

5. Amanuba Hotel & Resort Rancamaya

Amanuba Hotel & Resort Rancamaya

Sumber: haloindonesia.co.id

Alamat: Jl. Rancamaya No.37, Bojongkerta, Bogor Selatan, Bogor 16139

Hotel mewah ini berada di Puncak, Bogor yang menawarkan pengunjungnya pengalaman menginap yang nyaman dengan panorama Gunung Salak. Di sana kamu bisa menikmati udaranya yang segar dambil menghilangkan penat. Penginapan ini diresmikan pada Maret 2018 dan menjadi salah satu penginapan yang memiliki konsep eco-green d.

Di sana kamu akan menemukan taman terbuka yang dipenuhi aneka pepohonan rindang. Area lobi penginapan ini pun bahkan memiliki pemandangan sawah dan gunung. Penginapan ini memiliki gabungan antara nuansa modern dan nuansa tradisional yang terasa di beberapa bagian penginapan. Uniknya, jika kamu menginap bersama keluarga, maka staff penginapan di sana  akan menyediakan beberapa permainan tradisional yang seru.

6. The Michael Resort Gunung Salak Endah

The Michael Resort Gunung Salak Endah

Sumber: Google Maps

Lokasi: Kawasan Wisata Gunung Salak Endah, Bogor 11470

Villa ini berada di balik hutan pinus Gunung Salak Endah, Bogor. Kamu perlu menumpuh perjalanan sekitar tiga jam dari Jakarta. Villa ini merupakan sebuah violla yang eksklusif berada di tengah alam yang sejuk dan jauh dari hiruk-pikuk kota. Saat kamu menginap di sini, maka kamu akan mendapatkan akses langsung dari villa untuk berkunjung menuju mata air, anak sungai yang jernih, serta air terjun yang cantik dan megah.

Disana kamu akan menemukan tangga-tangga kecil yang akan menuntun para engunjung dari villa menuju surga alam yang menakjubkan. Hal ini menjadikan villa ini cocok untuk dihuni keluarga untuk mengeksplor kekayaan alam di Bogor.

7. Airis Villa

Airis Villa

Sumber: Indonesia Tripcanvas

Sumber: Indonesia Tripcanvas

Lokasi: Tugu Sel., Kec. Cisarua, Bogor, Jawa Barat

Villa ini benar-benar menghadirkan kemewahan modern yang luar biasa. Ketika kamu memasuki villa ini, kamu akan langsung terkesima seperti menginap di hotel butik bintang lima!

Dengan empat kamar super besar, villa ini mampu menampung lebih dari 16 orang. Sentuhan dominan warna biru memberikan sentuhan elegan yang memikat di setiap ruangannya. Tidak hanya sebagai tempat menginap, Airis Villa juga dapat disewa sebagai venue pernikahan. Dengan halaman yang luas, private pool, dan area duduk di luar yang berbentuk sangkar, villa ini sangat cocok untuk kamu yang ingin merasakan suasana pernikahan yang lebih intim.

Buat momen Instagramable dan pengalaman tak terlupakan di Villa Airis, di mana kemewahan dan kenyamanan bertemu dalam satu tempat.

Baca juga: Cocok untuk Liburan Keluarga! 10 Tempat Liburan di Puncak Bogor yang Menyenangkan

8. Villa Herrera Puncak

Villa Herrera Puncak

Sumber: Indonesia Tripcanvas

Sumber: Indonesia Tripcanvas

Lokasi: Cibeureum, Kec. Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat

Villa Herrera Puncak adalah pilihan ideal untuk mengumpulkan keluarga besar dalam suasana yang menyenangkan. Di sini, semua orang pasti akan merasa nyaman dengan fasilitas lengkap yang disediakan. Anak-anak dapat menikmati berlari-larian di taman atau bermain di playground, sementara orang tua dapat bernyanyi lagu-lagu nostalgia di karaoke.

Sementara itu, kamu dapat bersantai di kolam renang yang luas. Desain villa yang rapi dan bersih dengan nuansa serba putih juga menjadi daya tarik khusus, membuat pengalaman menginap di sini terasa seperti berlibur di Eropa!

Rasakan Pengalaman Menarik Seru di Bobobox

Rasakan Pengalaman Menarik Seru di Bobobox

Terdapat banyak akomodasi menarik di Indonesia untuk kamu coba seperti villa-villa yang baru saja Bob jelaskan.

Disamping villa kamu juga bisa mencoba pengalaman menginap di dalam hotel kapsul seperti Bobobox. Terintegrasi dengan teknologi membuat hotel kapsul ini menawarkan pengalaman menginap yang nyaman dan kekinian! Yuk penuhi rasa penasaran kamu menginap di hotel kapsul dengan mengunduh aplikasi Bobobox sekarang juga!

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles