Capture

Punya Ikan Cupang? Ini Dia 12 Tips Merawat Ikan Cupang dengan Benar!

Bobobox.co.id — Ikan cupang merupakan salah satu ikan hias yang menjadi favorit banyak orang. Kepopulerannya sendiri cukup meningkat tajam saat diterapkannya PSBB di berbagai kota beberapa bulan yang lalu.

Harganya yang relatif murah menjadi alasan mengapa banyak orang yang senang memelihara hewan satu ini. Tak hanya itu, ikan ini pun mampu menjadi hiasan interior di dalam rumah karena mampu hidup lama.

Nah, meskipun mampu hidup dalam jangka waktu lama, sebagian orang justru tidak merawatnya dengan benar. Oleh karenanya, ikan tersebut akan lebih mudah mati jika tidak ditangani dengan baik.

Bob di sini akan membagikan 12 tips merawat ikan cupang dengan benar. Cukup mudah untuk diikuti kok semua tipsnya. Jangan lupa untuk mengaplikasikannya pada ikan cupangmu agar bisa bertahan hidup dalam jangka waktu yang lama.

Memilih Ukuran Wadah yang Tepat

Tips merawat ikan cupang pertama adalah memilih wadah yang tepat untuk menjadi tempat hidup ikan cupang. Sebenarnya, kamu bisa memakan wadah apa saja untuk ikan cupangmu.

Namun, jika kamu punya uang berlebih, alangkah baiknya untuk membeli akuarium. Akuariumnya sendiri memiliki dimensi tak kurang dari dimensi 20 x 15 x 15 centimeter. Ukuran yang cukup pas dengan ukuran cupang yang relatif kecil.

Memerhatikan Air yang Digunakan

Air menjadi hal kruasial yang perlu diperhatikan dengan baik saat memelihara ikan cupang. Tips merawat ikan cupang selanjutnya adalah menyediakan air tawar misalkan air sumur untuk ikan cupang.

Kamu bisa mengganti airnya dengan air minum isi ulang jika air sumurmu tak terlalu jernih. Jangan lupa juga untuk menganti air tempat tinggal ikan cupangmu nantinya secara rutin minimal tiga hari sekali.

Cek Volume Air

Setelah sebelumnya Bob singgung soal wadah ikan cupang, tips merawat ikan cupang berikutnya adalah mengecek volume air wadah ikan jika akuarium tersebut menggunakan wadah tanpa penutup.

Untuk wadah tanpa penutup seperti ini, jangan mengisi air untuk hidup ikan cupang benar-benar penuh. Sangat disarankan untuk hanya mengisi air pada wadah tersebut kurang lebih 40 persen saja.

Tips merawat ikan cupang ini bukannya tanpa alasan. Mengisi hanya 40 persen dari dimensi wadah secara keseluruhan dapat menghindarkan ikan cupangmu melompat keluar dari wadahnya.

Membersihkan Wadah secara Rutin

Memelihara ikan cupang berarti harus bertanggungjawab dalam membersihkan wadahnya secara rutin. Wadah yang kotor justru meningkatkan risiko ikan cupang terkena penyakit bahkan hingga mati.

Membersihkan wadah secara rutin ada baiknya tiga hari sekali. Jika kamu termasuk orang yang super sibuk, setidaknya kamu harus membersihkan wadah ikan cupan tersebut seminggu sekali untuk tips merawat ikan cupang ini.

Cara Memindahkan Ikan Cupang

Tips merawat ikan cupang wajib dilakukan dengan sangat hati-hati. Pasalnya, ikan cupang akan lebih mudah mati jika kamu merawatnya asal-asalan. Salah satunya adalah saat memindahkan ikan cupang di momen pembersihan wadah.

Jangan mengganti air wadah ikan cupang secara dratis. Ada baiknya membuang sedikit air yang lama dan campur dengan yang baru. Hal ini demi mempermudah ikan cupang untuk beradaptasi dengan air baru tadi.

Tak hanya itu, saat memindahkan ikan cupang ke tempat sementara saat pergantian air, jangan menggunakan jaring pengambil ikan. Pasalnya, hal tersebut justru akan merusak sirip ikan cupangmu.

@timmossholder via pexels.com

Memilih Makanan Ikan yang Tepat

Makanan merupakan salah satu hal esensial agar ikan cupangmu tetap terawat dengan baik. Makanan yang biasa dimakan ikan cupang antara lain kutu air, udang daun jati, daun ketapang, dan tanaman spirulin.

Tips merawat ikan cupang lainnya adalah berilah makan cupang sedikit demi sedikit. Jika terlihat sudah habis, tambahlah sedikit untuk melihat apakah ikan cupangmu hanya membutuhkan makanan yang relatif sedikit.

Penerapan tips merawat ikan cupang ini demi menjaga kemungkinan wadah ikan cupangmu kotor akibat makanan yang tidak habis. Risiko ikan terkena penyakit jadi lebih besar jika kondisi wadahnya tidak bersih.

@yin8003211-5744029 via pixabay.com

Menjemur Ikan secara Rutin

Tips merawat ikan cupang selanjutnya adalah menjemur ikanmu secara rutin. Tips yang satu ini bertujuan agar ikanmu menjadi lebih segar dan juga membunuh bakteri dan jamur yang mungkin ada di wadah ikan.

Carilah di area yang tak terlalu panas atau dingin. Jemur ikanmu selama 15 hingga 30 menit. Perhatikan juga gerak-gerik ikan cupangmu. Jika terlihat panik, segera pindahkan ke tempat yang lebih teduh lagi.

@ivabalk-782511 via pixabay.com

Tidak Membuat Ikan Cupang Stres

Tips merawat ikan cupang selanjutnya ini sangat penting untuk diterapkan. Pasalnya, esensi utama dari merawat ikan cupang sendiri adalah tidak membuatnya stres selama kamu pelihara.

Caranya adalah dengan membangun ekosistem dalam wadah atau akuarium yang mirip dengan habitat aslinya. Salah satunya dengan menambahkan bebatuan dan berbagai tanaman air.

Bebatuan dan tanaman air ini nantinya akan menjadi tempat yang nyaman dan aman untuk ikan cupang. Ikan cupang sendiri termasuk ikan yang suka bersembunyi apalagi saat mereka tidur.

@goldcircuits via pexels.com

Memisahkan Ikan Cupang

Jika kamu termasuk orang yang memiliki ikan cupang jantan, tips merawat ikan cupang berikutnya ini wajib kamu perhatikan baik-baik. Pisahkanlah ikan tersebut dengan ikan lainnya seperti ikan cupang betina.

Momen untuk memisahkan ikan cupang jantan dan betina dilakukan agar mereka tak beradu. Namun, kamu diperbolehkan untuk menyatukannya dalam satu wadah saat musim kawin tiba.

@yancabrera-3521614 via pixabay.com

Bisa Menambahkan Tambahan Teman Ikan

Jika tips merawat ikan cupang sebelumnya tidak memperbolehkanmu untuk menambah ikan tambahan di wadah yang sama dengan ikan cupang, tips berikutnya ini justru berbanding terbalik dengan tips tersebut.

Kamu boleh-boleh saja menambahkan teman untuk ikan cupangmu asalkan ikan tersebut betina. Namun, hal yang perlu diingat adalah jenis ikan yang cocok untuk dijadikan dimasukkan ke dalam wadah yang sama.

Ikan matera atau tiger barb merupakan ikan yang tepat untuk kondisi seperti ini. Keduanya memiliki perilaku yang relatif sama yakni menggigir sirip ikan lainnya yang ada di wadah tersebut.

@ivabalk-782511 via pixabay.com

Menambah Garam pada Air Wadah Ikan

Salah satu tambahan yang tepat dalam tips merawat ikan cupang dengan benar adalah garam ikan hias. Jenis garam satu ini berfungsi untuk menyeimbangkan osmosis di dalam tubuh ikan cupang.

Selain itu, garam ini dapat membantu menyembuhkan luka dan menstabilkan tubuh ikan cupang akibat metabolisme yang tidak bekerja dengan benar. Takarannya sendiri 0,1 dari volume air wadah ikan.

@bru-no-1161770 via pixabay.com

Obati Ikan Cupang Jika Terlihat Lemas

Tips merawat ikan cupang terakhir adalah obatilah ikan cupangmu jika terlihat gejala-gejala di mana mereka sakit. Salah satu pertanda ikanmu sakit adalah ikanmu terlihat lemas dan malas bergerak.

Untuk mengobatinya, kamu bisa memberikan beberapa tetes metil biru, garam ikan hias, pomate, dan obat tetra clor secukupnya. Aduk hingga rata untuk kemudian masukkan kembali ikan cupang ke dalam air campuran obat tersebut.

@ivabalk-782511 via pixabay.com

Menginap dengan Pengalaman Berbeda? Ya di Bobobox

Terkadang, kamu menginginkan pengalaman menginap yang berbeda saat liburan. Rasa bosan dengan hal itu-itu saja menjadi salah satu dari sekian banyak alasan mengapa kamu ingin pengalaman berbeda saat menginap.

Jika hal itu yang kamu mau, datang saja ke Bobobox. Hotel kapsul ini menawarkan fasilitas-fasilitas keren yang sudah terbukti memberikan banyak orang pengalaman menginap yang tak terlupakan.

Penasaran seperti apa? Unduh aplikasi Bobobox terlebih dahulu di sini untuk pemesanan podnya.

Bobobox rules

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles