IMG-3418

Resep Minuman Praktis yang Menyegarkan Untuk Menyemangati Harimu

Ingin yang segar-segar tapi nggak sempat untuk beli di luar? Tenang… Bob bakal kasih kamu 8 resep minuman segar yang praktis dan pastinya akan bikin harimu tambah semangat. Tunggu apa lagi? Langsung aja yuk simak resepnya di bawah ini!

1. Iced Lychee Yakult

Resep Minuman Segar yang Praktis

(Image by @dhilasina via Instagram)

Resep minuman segar yang praktis satu ini merupakan salah satu minuman favorit semua orang. Nggak heran jika kamu sering menemukan minuman satu ini di cafe-cafe atau di tempat nongkrong kesayanganmu. Daripada ngiler, langsung aja yuk bikin resep minuman segar yang praktis satu ini sekarang juga!

Bahan-bahan:

  • 2 sdm penuh Nata de Coco
  • 2 botol Yakult dingin
  • 1 cangkir air
  • 6 buah leci kaleng (untuk di-blender)
  • 4 buah leci kaleng utuh (untuk isian)
  • 2 sdm sirup leci

Cara membuat:

  • Campurkan Yakult, leci, air, dan sirup leci dengan menggunakan blender.
  • Setelah itu, tuang jus leci tersebut ke dalam gelas, lalu masukkan buah leci utuh dan Nata de Coco.
  • Resep minuman segar yang praktis satu ini pun siap untuk disajikan.

2. Es Susu Mangga

Resep Minuman Segar yang Praktis

(Image by @dhilasina via Instagram)

Bagi kamu para pecinta mangga, nggak afdol rasanya jika kamu nggak bikin resep minuman segar yang praktis satu ini. Nggak hanya enak, resep minuman segar yang praktis satu ini pun penuh nutrisi vitamin, loh. Dengan minum es susu mangga ini, selain sehat, kamu juga bakalan tambah semangat deh buat menjalani hari!

Bahan-bahan:

  • 1 buah mangga matang
  • 1 sachet Nutrijel cokelat ukuran kecil
  • 2 buah apel Fuji
  • 200 ml air
  • 1 sachet susu kental manis
  • Air secukupnya
  • Susu kental manis cokelat secukupnya
  • 5 sdm gula

Cara membuat:

  • Pertama-tama, bersihkanlah buah mangga dan apel tadi, kupas kulitnya, kemudian potong-potong sesuai selera.
  • Setelah itu, masak agar-agar sesuai petunjuk yang tertera pada kemasan. Jika agar-agar sudah dingin, potong dadu.
  • Campurkan agar-agar dengan buah di wadah mangkuk atau gelas.
  • Terakhir, tambahkan air, susu, es batu, dan juga biji selasih jika mau.
  • Resep minuman segar yang praktis ini sangat cocok disantap saat masih dingin di tengah cuaca terik!

3. Bir Pletok

Resep Minuman Segar yang Praktis

(Image by @vsamperuru via Instagram)

Resep minuman segar yang praktis selanjutnya merupakan minuman asal Betawi, yaitu bir pletok. Tenang, meskipun namanya “bir”, minuman tradisional yang satu ini sama sekali tidak mengandung alkohol kok. Justru bir pletok sangatlah menyehatkan dan bermanfaat bagi tubuh karena kaya akan rempah-rempah. Penasaran dengan cara buatnya? Langsung aja intip resep minuman segar yang praktis satu ini!

Bahan-bahan:

  • 2,5 liter air
  • 3 batang serai, memarkan
  • 10 cm kayu manis
  • 200 gram jahe, kupas, setelah itu iris tipis-tipis
  • 5 lembar daun pandan wangi, cuci bersih, lalu potong 5 cm
  • 10 lembar daun jeruk purut, cuci bersih
  • 300 gram gula pasir
  • 5 butir cengkeh
  • 1 butir pala
  • 15 gram kayu secang
  • 5 butir kapulaga

Cara membuat:

  • Pertama, campurkanlah semua bahan dan rebus hingga mendidih, lalu biarkan selama kurang lebih 30 menit.
  • Saring air rebusan tersebut dan bir pletok pun siap untuk langsung dinikmati selagi hangat. Jika kamu lebih suka dingin, tinggal diberi es batu saja, sama enaknya kok! Gampang banget kan resep minuman segar yang praktis satu ini?

4. Es Kuwut

Resep Minuman Segar yang Praktis

(Image by @lucy_kitchenette via Instagram)

Lihat yang ijo-ijo tuh memang seger banget, ya? Apalagi lihat resep minuman segar yang praktis seperti yang satu ini, yaitu es kuwut! Minuman khas Bali ini memang cukup terkenal berkat kesegarannya.

Bahan-bahan:

  • 1/4 buah melon, serut panjang
  • 1 sdm biji selasih, rendam dengan air hangat agar mengembang
  • 1 buah jeruk nipis, iris tipis
  • 200 gram kelapa muda, serut
  • 3 butir anggur, iris tipis
  • 500 ml air kelapa
  • Nata de Coco secukupnya
  • 1 sdt sirup melon
  • Es batu secukupnya

Cara membuat:

  • Pertama-tama, tuanglah air kelapa ke dalam gelas.
  • Setelah itu, masukkan melon serut, Nata de Coco, kelapa muda yang telah diserut, dan biji selasih.
  • Kemudian, tambahkan irisan anggur dan irisan jeruk nipis serta es batu.
  • Resep minuman segar yang praktis ini pun siap untuk kamu nikmati.

5. Bubble Milk Tea

Resep Minuman Segar yang Praktis

(Image by @bubbleteala via Instagram)

Resep minuman segar yang praktis satu ini pasti favorit kamu juga, kan? Nah, kamu tahu nggak kalau ternyata bikinnya cukup mudah, loh. Daripada beli, mending langsung aja yuk bikin sendiri resep minuman segar yang praktis satu ini di rumah!

Bahan bubble:

  • 1 bungkus jelly bubuk
  • 7 sendok makan tepung kanji
  • Air putih secukupnya
  • 3 sendok makan coklat bubuk atau pasta coklat

Bahan milk tea:

  • 1 bungkus susu kental manis putih
  • 1/2 gelas air panas
  • 2 kantong teh celup
  • 2 sendok makan gula pasir
  • Es batu secukupnya

Cara membuat:

  • Untuk membuat bubble, caranya masukkanlah tepung kanji, jelly bubuk, dan pasta coklat ke dalam sebuah wadah. Setelah itu, tuang sedikit air sambil terus diaduk hingga adonan bisa digulung. Uleni terus sampai adonan set. Lalu, bentuklah adonan menjadi bulat-bulat kecil seukuran kelereng. Rebus adonan tadi, lalu tunggulah sampai semua adonan mengapung.
  • Untuk membuat milk tea, caranya pun cukup mudah. Pertama, masukkanlah air panas, lalu tambahkan teh celup, gula pasir, dan susu kental manis. Aduk hingga semuanya tercampur rata.
  • Langkah terakhir, campurkanlah milk tea, bubble, dan beri topping es batu secukupnya.

6. Es Oyen

Resep Minuman Segar yang Praktis

(Image by @jogjabikinlaper via Instagram)

Resep minuman segar yang praktis selanjutnya merupakan minuman atau es teler khas kota Bandung. Nah, nggak perlu jauh-jauh ke Bandung untuk bisa menikmati es oyen ini. Kamu bisa bikin sendiri resep minuman segar yang praktis ini di rumah!

Bahan-bahan:

  • 1 buah alpukat
  • 50 gram nangka
  • 50 gram sagu mutiara yang telah direbus
  • 50 gram daging kelapa muda
  • 50 gram agar-agar
  • 100 ml air es
  • Simple syrup secukupnya
  • Susu kental manis secukupnya
  • Es batu secukupnya

Cara Membuat:

  • Pertama, masukkan dan susun daging alpukat, sagu mutiara, potongan agar-agar serta kelapa muda ke dalam sebuah mangkuk.
  • Setelah itu, tambahkan simple syrup dan es batu di atasnya.
  • Terakhir, tuangkan air, susu kental manis, serta tambahkan potongan buah nangka di atasnya.
  • Resep minuman segar yang praktis satu ini pun siap untuk menemani harimu!

7. Es Susu Semangka

Resep Minuman Segar yang Praktis

(Image by @duniakulinersurabaya via Instagram)

Kalau resep minuman segar yang praktis satu ini sih semua orang pasti bisa bikin, karena memang sesimpel dan semudah itu!

Bahan-bahan:

  • 1/4 buah semangka tanpa biji, potong dadu kecil-kecil
  • 600 ml susu cair full cream
  • 150 ml sirup coco pandan
  • Es batu secukupnya

Cara membuat:

  • Langkah pertama, campurkanlah semua buah semangka, susu cair, dan juga sirup di dalam satu wadah, lalu tambahkan es batu. Selesai!
  • Gimana? Simpel dan mudah banget kan bikin resep minuman segar yang praktis satu ini?

8. Es Bongko

Resep Minuman Segar yang Praktis

(Image by @amey_dd via Instagram)

Resep minuman segar yang praktis khas Pontianak satu ini sih nggak cuma cocok untuk menghilangkan haus, tapi juga menghilangkan lapar. Penasaran bagaimana cara buatnya? Langsung simak aja resepnya di bawah ini, ya!

Bahan bongko:

  • 50 gram tepung hunkwe
  • 100 ml air jus pandan
  • 400 ml santan encer
  • 2 sdm gula pasir
  • Sejumput garam

Bahan pelengkap:

  • Susu kental manis secukupnya
  • Air secukupnya
  • Es batu secukupnya

Cara membuat:

  • Pertama, aduk semua bahan bongko, kemudian masak hingga mendidih dan mengental.
  • Setelah itu, dinginkan dan tunggu hingga set, lalu potong-potong dan tambahkan susu kental manis, air, serta es batu di atasnya.
  • Resep minuman segar yang praktis satu ini pun siap untuk disantap.

Pasti happy staycation di Bobobox!

Habis minum yang segar-segar, enaknya santai-santai dan istirahat, dong. Bosan santai-santai di rumah aja? Mau ke hotel, tapi gitu-gitu aja? Berarti ini saatnya kamu datang ke Bobobox! Hotel kapsul yang modern dan unik ini pasti bisa memberikan kamu pengalaman baru menginap di hotel.

Pod-nya yang unik dan nyaman pasti bikin kamu betah berlama-lama staycation di Bobobox. Selain itu, di dalam pod-nya juga terdapat lampu LED yang bisa disesuaikan dengan suasana hati kamu.

Untuk memesan kamar, kamu nggak usah khawatir bakal ribet, tinggal download aja aplikasinya. QR code yang ada di aplikasinya juga berfungsi sebagai kunci kamar lho. Keren, kan? Tunggu apa lagi? Ayo menginap di Bobobox! Oh iya, kamu juga bisa melihat langsung pods Bobobox lewat virtual 360° tour lho!

bobobox luas

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles