capture

Profil Song Joong Ki Salah Satu Aktor Berpenghasilan Fantastis

Bobobox.co.id — Dari sekian banyak hiburan yang bisa disaksikan setiap minggunya, barang kali drama Korea menjadi salah satu yang memiliki banyak penggemar di Indonesia sekarang ini.

Selain banyak drama Korea yang memiliki alur yang menarik, raut wajah yang menawan menjadi daya tarik lain dari drama Korea. Salah satunya adalah Song Joong Ki.

Bagi kamu pencinta drama Korea atau K-drama, mungkin sudah tidak asing dengan sosok aktor satu ini. Aktor kelahiran Secheon-dong, Daejeon ini berhasil memikat banyak penonton lewat aktingnya yang memukau.

Bagi kamu yang penasaran dan ingin mengenal lebih jauh soal pemeran utama Descendants of the Sun, berikut merupakan profil Song Joong Ki yang patut kamu ketahui.

Awal Karir yang Dirintis

Profil Song Joong Ki pertama dibuka dari awal karir di mana ia merintis karirnya di dunia entertaiment Korea Selatan. Mengenal lebih jauh soal aktor satu ini tentu tidak lengkap tanpa mengenal profil Song Joong Ki pada awal karirinya.

Awal karir Song Joong Ki sendiri dimulai pada tahun 2008 di mana ia membintang film A Frozen Flower. Setelah itu, satu tahun berselang, ia pun muncul di seri drama Triple dan Will It Snow for Christmas?

Tidak hanya di dunia akting, ia pun merambah ke dunia entertaiment lainnya yakni sebagai host. Profil Song Joong Ki pun semakin bertambah dengan menjadi pemandu acara tetap di program musik KBS Music Bank dari 2009 hingga 2010.

Walaupun terjun menjadi pemandu acara di tahun 2010, ia tidak meninggalkan begitu saja dunia akting. Di tahun yang sama, ia pun tampil di drama medis OB & GY dan juga sekuel film hewan yakni Hearty Paws 2.

via korea.iyaa.com

Breakthrough Karir Song Joong Ki

Setelah kurang lebih dua tahun berkecimpung di dunia entertaiment, Song Joong Ki mulai mencuri perhatian saat membintangi drama sejarah yakni Sungkyunkwan Scandal yang dirilis di stasiun televisi KBS2 pada tahun 2010.

Walaupun drama Korea tersebut tidak memiliki rating yang cukup tinggi, aktor kelahiran 19 September ini terkenal dengan adegan bromance bersama aktor lainnya di drama tersebut yakni Yoo Ah-in.

Setelah sebelumnya sempat menjajal sebagai aktor dan pemandu acara, profil Song Joong Ki pun melebarkan sayapnya ke industri buku. Pada tahun 2010, ia merilis buku mengenai panduan kesehatan dan penampilan untuk pria berjudul Beautiful Skin Project.

Setahun berselang, ia semakin sering muncul di layar lebar maupun televisi. Mulai dari film romcom Penny Pinchers hingga Deep Rooted Tree menjadikan beberapa buktinya. Kepopulerannya pun membuat ia memilki banyak fans dari berbagai negara.

profil song joong ki karir

via pinterest.com

Film dan Serial Televisi yang Dibintangi oleh Song Joong Ki

Dengan popularitasnya yang semakin melejit, tak pelak Song Joong Ki pun banjir tawaran main film dan drama Korea. Total film dan drama Korea yang ia bintangi sejak tahun 2008 berjumlah kurang lebih 22 judul.

Dari seluruh judul film dan drama Korea yang ia bintangi, bisa dibilang Descendants of the Sun yang dirilis pada tahun 2016 menjadi salah satu drama Korea yang paling diingat dari aktor yang bernaung di bawah naungan History D&C.

Padahal, masih banyak film dan serial televisi lainnya yang patut ditonton dari profil Song Joong Ki. Beberapa yang wajib ditonton antara lain The Innocent Man (2012), A Werewolf Boy (2012), dan Arthdal Chronicles (2019).

Profil Song Joong Ki pun masih tetap mentereng di tahun 2020 ini. Dibalik kisruh yang menyertai kehidupan pribadinya, kharismanya tidak luntur. Hal tersebut terbukti dengan teaser film terbarunya yakni Space Sweepers.

via soompi.com

Wajib Militer di Sela Karirnya yang Menanjak

Profil Song Joong Ki pun berlanjut ke wajib militer yang harus ia lakukan. Sama seperti halnya warga negara Korea Selatan lainnya, ia pun diharuskan untuk melakukan wajib militer sebelum menginjak usia 28 tahun.

Sebelum ia mendapat untuk melakukan wajib militer (wamil), Song Joong Ki mengadakan fan meeting terakhir sebelum wajib militer pada tanggal 17 Agustus 2013 atau 10 hari sebelum resmi mendaftar untuk wajib militer.

Nah, tepat pada tanggal 27 Agustus 2013, profil Song Joong Ki pun semakin lengkap di mana ia mendaftar di kamp wajib militer 103 yang berada di Chuncheon. Song Joong Ki sendiri bertugas di unit infantri.

Unit tersebut bertugas untuk berpatroli dan melakukan misi pengintaian di sepanjang DMZ atau Korean Demilitarized Zone. Song Joong Ki keluar dari wajib militer hampir dua tahun berselang tepatnya pada 26 Mei 2015.

via channel-korea.com

Menjadi Salah Satu Aktor Berpenghasilan Fantastis

Popularitasnya yang tinggi membuat Song Joong Ki termasuk salah satu aktor dengan penghasilan fantastis. Selain berasal dari dunia akting, penghasilannya pun banyak berasal dari endorsement yang melekat di tubuhnya.

Pada tahun 2016 yang lalu, tidak kurang dari 30 merek menjadikan Song Joong Ki sebagai wajah dari produk-produk tersebut. Tak pelak kekayaan aktor ini pun semakin melambung tinggi.

Kembali ke penghasilannya sebagai aktor, dilansir dari wonderlist.com, ia masuk ke jajaran sepuluh besar aktor berpenghasilan terbesar dan bersanding dengan aktor-aktor lainnya macam Ji Chang Wook, Lee Seungi, dan Hyun Bin.

Situs tersebut mewartakan bahwa Song Joong Ki mendapatkan pendapatan sebesar 50,300 Dollar Amerika dari setiap episode drama Korea yang ia bintangi. Tentu bisa dihitung seberapa besar pendapatannya dari banyaknya drama yang ia bintangi.

via soompi.com

Menyabet Banyak Penghargaan Bergengsi

Bergelut kurang lebih selama 12 tahun di dunia entertaiment, Song Joong Ki termasuk salah satu public figure yang menyabut banyak penghargaan bergengsi dalam rentang waktu tersebut.

Dari 46 nominasi yang ia terima dari tahun 2010 hingga 2017, Song Joong Ki memenang 27 penghargaan di antaranya. Hal tersebut membuat profil Song Joong Ki pun semakin mengkilap dengan banyaknya penghargaan yang ia dapat.

Banyaknya nominasi yang ia dapat tidak lepas dari perannya sebagai perwira militer di Descendants of the Sun yang dirilis pada tahun 2016. Pada serial drama tersebut, ia mendapatkan 20 nominasi dari berbagai penghargaan.

via channel-korea.com

Kehidupan Pribadi; Karamnya Kapal ‘Song-Song’

Sama seperti artis Korea Selatan pada umumnya, profil Song Joong Ki menyoal kehidupan pribadinya pun tidak terlalu banyak yang bisa diketahui oleh umum. Hanya beberapa hal yang bisa digali dari aktor satu ini.

Soal pendidikan, aktor yang tahun ini berusia 35 tahun ini melanjutkan studi ke jenjang universitas di Sungkyunkwan University dengan mengambil jurusan Bisnis Administrasi dan lulus pada tahun 2012.

Menyangkut soal kehidupan dari profil Song Joong Ki, kehidupan asmaranya mungkin yang paling mendapatkan sorotan. Pasalnya, ia sendiri merupakan mantan suami dari lawan mainnya di Descendants of the Sun, Song Hye-kyo.

Keduanya dikabarkan cinlok setelah bermain bersama di serial drama tersebut. Setelah menikah pada 31 Oktober 2017, kapal ‘Song-Song’ harus karam karena keduanya memutuskan untuk bercerai pada Juli 2019.

via soompi.com

Menginap dengan Nyaman? Ya, Bobobox Ahlinya

Sulit mencari penginapan yang memberikan kenyamanan yang mumpuni? Sering tidak lagi karena ada Bobobox yang siap memberikan kenyamanan yang kamu cari saat menginap di sebuah penginapan.

Penasaran seperti apa kenyamanan yang akan kamu dapat di Bobobox? Unduh aplikasi Boboboxnya terlebih dahulu di sini.

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles