peristiwa bersejarah pada 17 agustus

Selain Hari Kemerdekaan Indonesia, Ini Dia Peristiwa Bersejarah Pada 17 Agustus

Tanggal 17 Agustus, 2021 ini Indonesia sudah 76 tahun merdeka. Tidak terasa ya, perjuangan pahlawan kita sudah berlangsung selama itu. Akan tetapi, bukan hanya kemerdekaan Indonesia lho. Ada banyak juga peristiwa bersejarah pada 17 Agustus. Kira-kira apa saja ya? Kita simak sama-sama yuk!

Peristiwa bersejarah pada 17 Agustus: Dimulainya Perang Genpei

peristiwa bersejarah pada 17 Agustus

Photo by Hasan Almasi on Unsplash

Pada tahun 1180 di periode akhir Heian Jepang, Yoritomo Minamoto memimpin pasukan untuk berperang melawan Kiyomori Takira dan pasukannya.

Peristiwa bersejarah pada 17 Agustus ini dikenal juga dengan Perang Genpei, perang saudara untuk memperebutkan tahta antara dua klan, Minamoto dan Taira. Perang ini berakhir dengan kemenangan klan Minamoto setelah melalui konflik yang panjang selama lima tahun.

Francis, Duke of Anjou melamar Ratu Elizabeth I, peristiwa bersejarah pada 17 Agustus

peristiwa bersejarah pada 17 Agustus

Photo by Austin Pacheco on Unsplash

Ratu Elizabeth I adalah satu-satunya ratu Inggris yang tidak menikah. Padahal, anggota parlemen dan Privy Councillor (penasihat) sangat berharap Ratu Elizabeth I bisa menikah untuk mengamankan garis keturunan dan penerusnya.

Banyak pula pangeran asing dan bangsawan Inggris yang ingin menikahinya. Namun, satu nama mencuat yaitu Francis, Duke of Anjou.

Pada 17 Agustus 1579, ia mengunjungi sang ratu untuk membicarakan rencana pernikahan. Sejak peristiwa bersejarah pada 17 Agustus itu, mereka dikabarkan sempat menjalin hubungan namun tidak berlanjut. Saat itu, Francis berusia 24 tahun dan Ratu Elizabeth I 46 tahun.

BACA JUGA: Menjadi Saksi Bisu Sejarah, Inilah 8 Bandara Tertua Di Dunia Yang Masih Beroperasi Hingga Kini

Berlayarnya Clermont, kapal uap komersil pertama

peristiwa bersejarah pada 17 Agustus

Photo by Photoholgic on Unsplash

Clermont adalah nama dari kapal uap yang dirancang oleh Robert Fulton. Ia adalah seorang penemu dan insinyur asal Amerika Serikat yang berhasil membawa kapal uap ke dunia komersil.

Clermont pertama kali berlayar membawa penumpang pada 17 Agustus 1807 menyusuri Sungai Hudson ke Albany, New York. Perisitwa bersejarah pada 17 Agustus tersebut menjadi awal dari kebangkitan kapal uap.

Napoleon Bonaparte meminta Dutch Brigade dari Raja Louis, peristiwa bersejarah pada 17 Agustus

peristiwa bersejarah pada 17 Agustus

Photo by British Library on Unsplash

Pada tanggal 17 Agustus 1808, Kaisar Napoleon meminta saudaranya, Raja Louis dari Belanda, menyediakan pasukan untuk dikirim ke Spanyol. Pasukan tersebut termasuk 600 pasukan kuda, artileri dengan tiga senjata dan tiga howitzer, tiga batalyon infanteri dengan total 2.200 orang, dan sejumlah penambang dan pencari ranjau, dengan total 3000 orang.

Setelah peristiwa bersejarah pada 17 Agustus ini, The Dutch Brigade harus berjalan sampai ke Spanyol karena ditutupnya transportasi laut oleh Royal Navy. Mereka melewati Paris, Antwerpen, Ghent, Lille, dan Amiens sebelum sampai ke tujuan.

Charles Darwin sampai di puncak Campana, Cili

peristiwa bersejarah pada 17 Agustus

Photo by Andreas Strandman on Unsplash

Pada 27 Desember, 1831 Charles Darwin berlayar dengan kapal HMS Beagle dari Plymouth, Inggris sebagai seorang naturalis di kapal tersebut. Perjalanannya sebagian besar dihabiskan dengan berlayar mengelilingi Amerika Selatan.

Di sana, Darwin menghabiskan banyak waktu di darat untuk mengumpulkan tumbuhan dan hewan. Pengamatannya terhadap alam sekitar saat perjalanan ia catat dalam buku yang berjudul The Voyage of the Beagle. Pada 17 Agustus, 1834 Darwin mendaki Gunung Campana dan sampai di puncaknya.

Perjalanan Darwin, termasuk peristiwa bersejarah pada 17 Agustus di Campana, memakan waktu hampir lima tahun dan kapal kembali ke Falmouth, Inggris, pada 2 Oktober 1836.

BACA JUGA: Yuk Intip Wisata Rumah Tjong A Fie Medan Yang Bersejarah!

Penampilan perdana Götterdämmerung di Bayreuth, peristiwa bersejarah pada 17 Agustus

peristiwa bersejarah pada 17 Agustus

Photo by Kyle Head on Unsplash

Götterdämmerung atau Twilight of the Gods adalah bagian terakhir dalam drama musik empat siklus karya Richard Wagner yang berjudul Der Ring des Nibelungen. Musik tersebut diputar perdana di Bayreuth Festspielhaus pada 17 Agustus 1876 sebagai bagian dari pertunjukan lengkap pertama drama musik Richard.

Lagu yang diputar di peristiwa bersejarah pada 17 Agustus ini diambil judulnya dari bahasa Jerman kuno, yang dalam mitologi Nordik mengacu pada perang yang terjadi antara berbagai makhluk dan dewa yang disebut dengan Ragnarok.

Perjanjian Ogdensburg

peristiwa bersejarah pada 17 Agustus

Photo by Álvaro Serrano on Unsplash

Pada tanggal 17 Agustus 1940, presiden Amerika Franklin Roosevelt bertemu dengan Perdana Menteri Kanada William Lyon Mackenzie King untuk membahas perjanjian kerja sama yang menjadi peristiwa bersejarah pada 17 Agustus.

Roosevelt menginginkan hubungan yang lebih dekat dengan Kanada karena Kanada dapat membantu pertahanan Amerika Serikat saat membantu negara yang melawan Jerman. Sementara itu, King khawatir jika Inggris jatuh, Kanada bisa menjadi target Hitler berikutnya.

Oleh karena itu, Roosevelt menyusun perjanjian untuk ditandatangani King, membentuk dewan permanen yang bertanggung jawab atas pertahanan bersama kedua negara tersebut. Peristiwa bersejarah pada 17 Agustus ini kemudian dikenal sebagai Perjanjian Ogdensburg.

Jerman memblokade Inggris pada Battle of Britain, peristiwa bersejarah pada 17 Agustus

peristiwa bersejarah pada 17 Agustus

Photo by NordWood Themes on Unsplash

Battle of Britain adalah peristiwa bersejarah pada 17 Agustus saat Perang Dunia Kedua di mana Royal Air Force (RAF) dan Fleet Air Arm (FAA) membela Britania Raya dari serangan besar-besaran oleh angkatan udara Nazi Jerman, Luftwaffe.

Tujuan utama pasukan Jerman tersebut di peristiwa bersejarah pada 17 Agustus ini adalah memaksa Inggris untuk menyetujui perjnajian damai. Peristiwa bersejarah pada 17 Agustus ini dimulai dengan blokade udara dan laut. Target utama Luftwaffe adalah konvoi pengiriman di pesisir dan pusat pengiriman di Portsmouth.

George Orwell menerbitkan buku Animal Farm di Britania Raya

peristiwa bersejarah pada 17 Agustus

Photo by Shraddha Agrawal on Unsplash

Animal Farm adalah novel satir karya George Orwell yang diterbitkan pertama kali di Inggris pada 17 Agustus 1945. Buku yang menjadi peristiwa bersejarah pada 17 Agustus ini bercerita tentang sekelompok hewan ternak yang memberontak melawan petani manusia dengan harapan menciptakan masyarakat di mana hewan bisa setara, bebas, dan bahagia.

Terbitnya buku ini merupakan peristiwa bersejarah pada 17 Agustus. Hingga saat ini, buku tersebut masih banyak dibicarakan dan diangkat ke dalam karya-karya populer.

BACA JUGA: Intip Kemegahan Dan Fakta Villa Isola Bandung, Bangunan Ikonik Bersejarah Di Kota Kembang!

Wah, ternyata banyak juga ya peristiwa bersejarah pada 17 Agustus. Bahkan, sudah ada dari tahun 1100. Sembilan peristiwa di atas hanya sedikit dari peristiwa yang ada. Masih ada peristiwa bersejarah pada 17 Agustus lain yang enggak kalah penting.

Bosan sama staycation yang gitu-gitu aja? Bobobox siap kasih kamu pengalaman berbeda

Bobobox adalah hotel capsule Jakarta yang bisa bikin kamu bebas dari stres. Suasana tenang dan hening akan kamu dapatkan saat masuk ke pod-nya. Desainnya yang modern juga enak untuk dinikmati, apalagi buat kamu yang suka foto-foto.

Nggak percaya? Tenang. Supaya kamu punya gambaran yang lebih jelas soal pengalaman menginap yang lebih nyata, kamu bisa lho keliling-keliling di pods Bobobox lewat 360° virtual tour bareng Bob. Kamu bisa membuktikan sendiri sebelum dateng langsung ke tempatnya.

Jadi, tunggu apa lagi? Ayo menginap di Bobobox dan lupakan stres untuk sejenak.

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles