Elizabeth Lies via Unsplash

Simak 10 Alasan Kamu Harus Mulai Bangun Pagi dan Berbagai Manfaatnya

Nggak akan ada yang bisa nandingin betapa enaknya tidur sehabis kamu matiin alarm. Meskipun sebenarnya nggak ada yang salah dengan bangun siang. Apalagi jika kerjaanmu memang sampai larut malam atau kamu baru bisa fokus saat yang lain sudah tertidur. Tapi ternyata, kamu memang bisa mendapatkan banyak banget manfaat bangun pagi. Ini dia manfaat bangun pagi yang sudah Bob susun untuk kamu!

 

Meskipun Susah, Ini Dia 10 Manfaat Bangun Pagi untuk Kamu dan Tubuhmu!

Memperbaiki Pola Makan

Brooke Lark via Unsplash

Manfaat bangun pagi yang pertama ini berkaitan dengan sarapan. Orang-orang yang aktivitasnya dimulai dari pagi hari tapi bangunnya telat sering nggak sempat untuk sarapan. Padahal, sarapan merupakan salah satu hal yang paling krusial dan penting. Sarapan mengisi kembali asupan glukosa dan akan berubah menjadi energi yang akan kamu butuhkan selama seharian penuh. Sarapan juga bisa mencegah fluktuasi gula darah yang akan membantumu untuk mengontrol selera makan.

Ketika kita melewatkan sarapan, kita malah lebih gampang untuk lapar dan meningkatkan tendensi untuk nyemil makanan-makanan yang kurang sehat, seperti gorengan atau kopi susu manis. Manfaat bangun pagi yang pertama adalah memberimu waktu untuk sarapan sebelum memulai hari.

 

Meningkatkan Kualitas Tidur

Elizabeth Lies via Unsplash

Manfaat bangun pagi yang kedua punya peran untuk meningkatkan kualitas tidurmu. Ketika pola tidurmu teratur dan stabil, kamu akan bisa terbangun sendirinya pada jam tertentu. Hal ini merupakan hal yang penting untuk jam internal tubuhmu. Semua orang punya waktu terbaik tertentu untuk tertidur sesuai dengan umur dan faktor lainnya. Orang-orang yang bangun pagi biasanya juga tertidur lebih awal pada waktu seharusnya. Manfaat bangun pagi dapat membantumu tidur lebih nyenyak dan bangun menjadi segar.

 

Membantumu Menjaga Kesehatan Kulit

Kevin Laminto via Unsplash

Manfaat bangun pagi juga berpengaruh kepada kesehatan kulitmu. Ketika kita bangun pagi dari tidur yang nyenyak, kulit kita akan berada pada kondisi terbaiknya di pagi berikutnya. Manfaat bangun pagi lainnya adalah kamu punya lebih waktu untuk melakukan skincare routine tiap paginya.

Sama seperti manfaat bangun pagi yang memberimu waktu untuk sarapan, ketika kita bangun kesiangan kadang tidak terlalu memikirkan kebiasaan sehat di pagi hari seperti menghidrasi tubuh dan olahraga. Padahal, kedua hal ini membantu meningkatkan oksigen untuk tubuh dan membuat kulit lebih sehat.

Manfaat bangun pagi adalah membuat pola tidurmu lebih teratur. Hal ini penting, karena akan membantu tubuhmu menemukan waktu yang tepat untuk meremajakan kulit.

 

Membuatmu Lebih Konsentrasi dalam Problem Solving

Annie Spratt via Unsplash

Manfaat bangun pagi selanjutnya adalah membuatmu lebih konsentrasi dan fokus. Pikiran yang mendapatkan istirahat dengan tenang akan punya persiapan lebih dalam menjalani hari. Selain bisa fokus pada tugas-tugasmu pada hari itu karena sedikitnya gangguan dari keluarga atau teman sekantor, manfaat bangun pagi membuatmu punya banyak waktu untuk bersiap-siap. Kamu akan menjadi lebih terjaga pada peak hours.

 

Meningkatkan Produktivitas

Nathan Dumlao via Unsplash

Jika kamu sudah terbiasa bangun pagi, kamu bisa merasakan manfaat bangun pagi yang bikin kamu menjadi lebih semangat dan lebih fokus dalam menjalani hari. Ketika kita bangun pagi, kita punya banyak waktu untuk men-kickstart kerjaan dan tugas-tugas kita. Maka dari itu, kita akan bisa menyelesaikannya lebih cepat. Hal ini akan berdampak banget pada produktivitasmu kedepannya.

Selain itu, kondisi kita berada pada kondisi optimalnya pada pagi hari. Dengan pikiran yang segar dan semangat yang kuat, mengerjakan apapun akan terasa lebih gampang dan fulfilling deh. Berani coba?

Memberimu Banyak Waktu Sebelum Memulai Hari

Aaron Thomas via Unsplash

Sebuah riset oleh M E Jewett dan kawan-kawan membuktikan bahwa sleep inertia, yang membuat kalian terbangun linglung dan uring-uringan bisa berlangsung dua jam lebih. Manfaat bangun pagi di sini adalah kamu bisa memulai harimu lebih awal dan memberikan dirimu sendiri waktu untuk terjaga penuh.

Misalnya kamu terbangun pada jam 8.30 pagi dan harus berangkat ke kantor pukul 9.00. Tubuhmu akan butuh waktu untuk menyesuaikan diri dan kamu bisa saja malah jadi terlambat atau menambal ‘kelinglungan’ dengan kopi. Meskipun kopi mengandung kafein yang akan memberimu dorongan ekstra, ia pun punya waktu downtimenya. Ketika caffeine buzznya berakhir, kamu malah akan merasa lebih ngantuk dari sebelumnya dan tubuhmu akan menjadi leha-leha.

 

Memberikan Energi Ekstra yang Membuatmu Semangat

Eye for Ebony via Unsplash

Manfaat bangun pagi adalah memberimu waktu tidur yang lebih nyenyak dan berkualitas. Ketika tubuh terbangun dalam keadaan segar, kamu akan merasa lebih berenergi. Banyak hal terjadi ketika tubuhmu akhirnya rileks dalam tidur, dan semua itu bermanfaat bagi kesehatan fisik dan mental jangka panjang. Begitu kamu jatuh ke dalam siklus tidur yang lebih baik, tekanan darahmu turun, pernapasan melambat, otot-otot rileks, suhu tubuh turun, dan suplai darah ke ototmu akan meningkat. Ini yang akan menghasilkan perbaikan jaringan dan tulang, serta pemulihan sel. Hormon pertumbuhan yang penting juga dilepaskan untuk perkembangan otot.

 

Memberikan Kesempatan untuk Olahraga Pagi

Free to Use Sounds via Unsplash

Manfaat bangun pagi selanjutnya adalah memberimu banyak waktu di pagi hari sebelum memulai aktivitas sehari-hari. Nah, waktu ini bisa kamu gunakan untuk berolahraga. Dengan berolahraga secara rutin pada pagi hari, kamu jadi punya kebiasaan pagi yang baik untuk tubuhmu. Tubuhmu pun akan menjadi lebih sehat dan kuat. Orang-orang yang bangun terlambat nggak bisa merasakan manfaat bangun pagi yang membuat kita bisa meluangkan waktu untuk berolahraga. Itu kenapa, banyak dari mereka yang terbangun siang lebih rentan terkena pegal-pegal.

 

Memperbaiki Mood dan Membantu Menjaga Kesehatan Mental

Eye for Ebony via Unsplash

Manfaat bangun pagi lainnya adalah meningkatnya hormon serotonin pada tubuhmu. Hormon serotonin ini merupakan hormon yang membuatmu merasa lebih senang dan semangat. Ia menciptakan suasana hati yang baik dan menjaga kesehatan mental tubuh kita.

Manfaat bangun pagi adalah membuat kita bisa mendapatkan istirahat yang lebih berkualitas. Tentunya, istirahat yang berkualitas ini punya pengaruh restoratif yang besar pada kesehatan fisik tubuh kita, yang akan juga berpengaruh pada sisi emosional dan kesehatan mental kita. Banyak dari kita yang ngambekan dan uring-uringan nggak jelas ketika capek. Dengan bangun pagi, kalian akan merasa lebih segar dan punya dorongan positif.

 

Tidur Nyenyak? Bobobox Jawabannya!

Setiap pods pada Bobobox dilengkapi dengan bedding yang super nyaman, bluetooth speaker dan juga adjustable lights yang akan membantumu tidur lebih nyenyak. Jika kamu punya masalah tidur, kamu bisa mencoba berbagai white noise seperti suara-suara natural yang disediakan Bobobox juga lho! Yuk download aplikasinya dan dapatkan promo menarik lainnya!

 

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles