takjil enak iga bakar si jangkung

7 Menu Kuliner Semarang yang Wajib Kamu Coba

Kuliner Semarang menjadi salah satu hal yang membuat kota ini ramai dikunjungi wisatawan. Kota Semarang memang dikenal memiliki beragam macam makanan dan minuman khas yang tentunya sayang untuk kamu lewatkan. Cita rasanya yang nikmat dijamin bikin kamu rindu untuk kembali datang ke Kota Semarang. Tak mengherankan jika banyak orang sengaja datang ke Kota Semarang hanya untuk mengobati rasa rindu akan cita rasa kuliner Semarang yang khas.

Jangan mengaku berlibur ke Semarang jika belum mencicipi langsung kuliner khasnya yang menggoda. Ada banyak ragam kuliner Semarang yang bisa kamu temukan dan cicipi di Semarang. Kamu bisa mencoba kuliner Semarang seperti babat, soto, lumpia, leker, dan masih banyak lagi. Konsep, harga, serta cita rasanya yang beragam membuat kamu tidak akan kehabisan pilihan. Berikut adalah beberapa destinasi wisata kuliner Semarang yang patut kamu singgahi.

semarang.bisnis.com

1. Kuliner Semarang: Babat Gongso

Kuliner Semarang yang pertama adalah sebuah makanan otentik asal Semarang yang bernama Babat Gongso. Jika kamu bertanya kepada warga sekitar mengenai rekomendasi kuliner Semarang mungkin Babat Gongso menjadi salah satunya. Kuliner yang satu ini sudah tidak asing di lidah para pecinta kuliner Semarang. Kamu bisa menikmati nasi goreng babat dan nasi babat di sini.Tempat makan ini sudah berdiri sejak 1971 dan selalu ramai pengunjung. Jangan sampai kehabisan ya!

2. Kuliner Semarang: Soto Ayam Mbak Lin

Kuliner Semarang yang satu ini bisa kamu temukan di kawasan Simpang Lima, Koa Semarang. Soto Ayam mbak Lin memiliki beberapa keunikan tersendiri dibandingkan dengan sajian soto pada umumnya. Kuah pada Soto Ayam Mbak Lin uniknya mengandung santan dan kunyit dan disajikan dengan nasi hangat, daun seledri, juga suwiran ayam. Jika kamu merasa tidak ingin menyantap nasi kamu bisa menggantinya dengan lontong. Dijamin nikmat!

3. Kuliner Semarang: Tahu Gimbal Pak Edy

Tahu merupakan salah satu jenis kuliner yang biasa disantap oleh masyarakat Indonesia. Namun pernahkah kamu mencicipi tahu gimbal? Tahu gimbal merupakan kudapan tahu goreng dan bakwan udang sebagai bahan utamanya. Cara membuatnya cukup sederhana yaitu dengan mencampurkan adonan bakwan dengan udang dan tahu goreng yang dipotong kecil-kecil. Adonan tersebut kemudian disiram dengan saus kacang atau petis beserta irisan kol, lontong, telur, dan kubis.

Jika kamu tertarik mencicipi Tahu Gimbal Pak Eddy yang terkenal ini kamu bisa berkunjung langsung ke tempat makannya yang berlokasi di Jalan Menteri Supeno, Mugassari. Warung Tahu Gimbal Pak Edy ini merupakan satu kuliner legendaris Semarang karena sudah beridiri sejak tahun 70-an. Tak heran jika banyak pengunjung yang ketagihan untuk datang lagi ke tempat makan ini karena rasanya yang nikmat dan tak berubah.

4. Kuliner Semarang: Soto Bangkong

Menu wisata kuliner khas Semarang yang bisa kamu coba cicipi adalah menu bernama soto bangkong. Indonesia memang terkenal memiliki beragam menu soto khas tiap daerah seperti soto lamongan, soto madura, hingga coto makassar. Semarang pun tak kalah dari segi cita rasa sotonya yang khas bernama soto bangkong. Nama “bangkong” sendiri bukan berasal dari nama katak namun berasal dari lokasi kedai yang berada di Jalan Bangkong.

Saat ini nama Jalan Bangkong tersebut sudah berubah menjadi nama Jalan Brigjen Katamso. Ciri khas soto bangkong ini terletak pada kuahnya yang berwarna bening kecokelatan. Soto ini dilengkapi dengan topping daging ayam suwir, bihun, potongan tomat, toge, dan bawang goreng. Menu soto bangkong ini bisa kamu temukan salah satunya di kawasan Ruko Bangkong Plaza Blok A/1, Jalan Brigjen Katamso.

5. Kuliner Semarang: Loenpia Gang Lombok

Jika berkunjung ke Kota Semarang salah satu oleh-oleh kuliner Semarang yang sangat populer adalah lumpia goreng. Lumpia goreng dan Kota Semarang memang seperti pasangan yang tak dapat terpisahkan. Salah satu penjaja lumpia khas Semarang yang terkenal adalah Loenpia Gang Lombok karena termasuk gerai tertua yang menjual lumpia di Semarang. Loenpia Gang Lombok menawarkan lumpia yang disajikan dalam 2 jenis yaitu lumpia basah dan lumpia goreng.

Kamu bisa memilih lumpia dengan isian yang berbeda seperti rebung, udang, dan ayam. Setelah berlibur ke Semarang pastikan untuk singgah ke Loenpia Gang Lombok sebagai oleh-oleh. Lumpia goreng ini menjadi pilihan tepat untuk kamu bawa pulang sebagi buah tangan karena lumpia ini mampu bertahan hingga tiga hari. Kamu bisa berkunjung langsung ke gerainya yang berlokasi di Jalan Gang Lombok No. 11.

kuliner Semarang

6. Kuliner Semarang: Leker Paimo

Siapa diantara kamu yang merupakan pecinta jajanan leker? Leker memang salah satu kuliner Semarang yang nikmat karena memiliki cita rasa yang beragam dimulai dari gurih hingga manis. Salah satu tempat makan yang menyajikan leker yang lezat di Kota Semarang adalah Leker Paimo. Leker Pamo terkenal karena memiliki banyak menu leker dengan variasi toping yang beraneka rasa. Kamu bisa menikmati leker dengan toping manis seperti coklat, kacang, dan pisang.

Jika kamu menyukai leker dengan rasa gurih kamu bisa memilih topping asin dari telur, kornet, keju, dan masih banyak lagi. Kuliner Semarang ini berlokasi tepat di depan SMA Loyola, Jalan Karang Anyar No 37. Leker Paimo merupakan penjaja leker yang sudah sangat terkenal karena telah berjualan sejak 1993. Haarga leker pun sangat terjangkau dan dibanderol dengan harga sekitar Rp1.000,00 hingga Rp16.000,00 ribu saja. Tertarik mencobanya?

7. Kuliner Semarang: Restoran Kampung Laut

Jika kamu ingin mencoba oengalaman makan yang berbeda dan romantis dan hangat kamu bisa coba berkunjung ke Restoran Kampung Laut. Uniknya restoran ini memiliki konsep berada di atas danau sehingga menawarkan para pengunjungnya nuansa yang berbeda. Kamu bisa mengunjungi restoran ini bersama keluarga, sahabat, dan juga pasangan. Terdapat berbagai pilihan tempat makan yang bisa kamu pilih dimuali dari duduk di atas kursi dengan meja ataupun dengan konsep lesehan.

Jika kamu berkunjung dengan rombongan keluarga kamu bisa memilih makan di bagian pondok. Salah satu spot favorit para pengunjung tentunya adalah posisi yang dekat dengan danau. Selain tempatnya yang indah menu makanannya pun tentu boleh diadu. Beberapa menu andalan Restoran Kampung Laut yang bisa kamu pesan diantaranya adalah  aneka olahan masakan yang terbuat dari gurame, bandeng, kerapu, dan sayuran. Jangan lupa juga untuk pesan sajian minuman yang menyegarkan khas Restoran Kampung Laut.

Ayo Wisata Kuliner di Semarang!

Banyak sekali pilihan wisata kuliner Semarang yang bisa kamu kunjungi. Kamu bisa pilih wisata Semarang manapun yang kamu suka sekaligus mencoba pengalaman menginap yang nyaman dan tak terlupakan di Bobobox! Kabar baiknya Bobobox Kota Lama Semarang akan kembali dibuka pada 20 Juli 2020! Bobobox menawarkan kamu berbagai fasilitas yang menarik yang dapat menunjang kenyamanan kamu saat menginap. Yuk unduh aplikasi Bobobox untuk pesan kamar kapsul pilihan kamu!

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles