via unsplash

Lebih Hemat dan Ramah Lingkungan! Kenali apa itu Zero Waste Cooking dan Dampaknya Bagi Alam Sekitar

Selain darurat sampah plastik, dunia juga dihadapkan dengan masalah sampah makanan atau food waste. Sampah-sampah tersebut berasal dari banyaknya makanan yang terbuang dengan percuma, misal makanan dari dapur rumah kamu, restoran, katering perkantoran, buah dan sayuran layu yang dibuang di rumah hingga pasar, serta makanan kadaluarsa yang tidak dapat dijual lagi. Untuk mengatasi masalah sampah tersebut, muncullah gerakan zero waste cooking.

Zero waste cooking sendiri merujuk pada kegiatan mengolah dan memasak yang menghasilkan nol sampah. Sebisa mungkin, kamu memanfaatkan semua bagian bahan-bahan yang tersedia secara maksimal sehingga tidak ada yang terbuang saat kamu memasak. Jika ada yang harus dibuang, maka bagian tersebut memang sama sekali tidak dapat dikonsumsi.

Salah satu contohnya adalah saat kamu mengolah ayam. Beberapa bagian ayam mungkin dianggap tak layak untuk dimakan atau ada beberapa bagian yang kurang kamu suka sehingga kamu membuangnya begitu saja. Jika misalnya kamu kurang suka kulit ayam, kamu bisa menggoren kulit tersebut seperlunya dan berikan pada kucing liar yang tentu kekurangan makanan.

@alyson_jane via Unsplash

Contoh lainnya yang dapat kamu lakukan untuk mempraktikkan zero waste cooking adalah dengan mengasah kreativitas kamu dalam memasak. Dalam hal ini, kamu harus pintar-pintar mengolah sisa makanan menjadi menu baru yang lezat. Misalnya, kamu memiliki sisa potongan sayuran, daging, telur dan lainnya yang bisa kamu olah menjadi sup, goreng-gorengan, dan sebagainya.

Kamu juga bisa memilah makanan yang hampir busuk untuk diolah. Misalnya, buah pisang masih bisa kamu olah menjadi kue pisang atau smoothie. Selain mengurangi sampah, kamu juga bisa mengasah kemampuan memasak kamu dan menciptakan menu-menu baru.

Lebih lanjut, kamu juga bisa mengolah sampah makanan yang tersisa menjadi pupuk kompos. Pupuk tersebut dapat kamu gunakan untuk kebun kamu sendiri atau bisa kamu berikan pada para petani untuk menumbuhkan bahan makanan baru lagi.

Dampak Zero Waste Cooking

@jcomp via Freepik

Tentunya masih banyak cara lainnya untuk menjalankan gerakan ini seperti gerakan 3R (reduce, reuse dan recycle), penyimpanan makanan dengan baik dan benar, belanja seperlunya saja, mengetahui cara pengawetan, dan mengatur makanan yang disimpan dalam kulkas.

Praktik-praktik zero waste cooking tersebut tentunya akan memberikan dampak baik terutama untuk alam. Salah satunya adalah berkurangnya sampah makanan di dunia. Berkurangnya jumlah sampah tersebut tentu membawa angin segar bagi lingkungan sekitar. Kamu tidak akan lagi melihat tumpukan sampah yang menggunung melebihi kapasitas tempatnya.

Berkurangnya sampah makanan juga dapat mengurangi emisi gas rumah kaca yang berperan dalam pemanasan global. Rumah kaca di sini merujuk pada kondisi bumi yang menghangat akibat panas matahari yang terjebak di atmosfer bumi.

Sementara itu, yang disebut gas rumah kaca adalah gas-gas di atmosfer bumi yang dapat menangkap panas tersebut. Beberapa di antaranya adalah karbon dioksida, nitrogen dioksida, metana, dan Freon.

Saat sampah makanan mengalami penguraian di di tempat pembuangan sampah (TPA), proses tersebut akan menghasilkan gas metana, yakni gas rumah kaca yang 21 kali lebih berbahaya dari karbon dioksida. Karenanya, gerakan ini bisa menjadi bagian dari upaya pencegahan perubahan iklim.

Selain itu, zero waste cooking juga dapat membantu menghemat energi dan sumber daya alam. Dengan menjalankan gerakan tersebu, kamu tentu tidak akan menghambur-hamburkan sumber daya yang kamu gunakan air, tanah, listrik, dan sebagainya.

Berhemat di Bobobox

Berehmat adalah salah satu hal yang bisa kamu lakukan untuk gerakan zero waste cooking. Hal ini juga bisa kamu berlakukan untuk hal lainnya seperti menginap di hotel.

Kalau kamu sedang ingin me time dan berencana menginap di hotel dengan harga terjangkau, Bobobox adalah jawabannya. Eits, harga terjangkau bukan berarti asal-asalan dan tanpa kenyamanan.

Soal kenyamanan tentu sudah terjamin apalagi dengan banyaknya fasilitas berbasis teknologi yang akan mempermudah masa menginap kamu selama di Bobobox. Salah satu yang terbaru adalah fasilitas contactless locker yang sudah tersedia di Bobobox Pods Paskal, Bandung.

Kamu hanya perlu scan QR code yang ada di aplikasi Bobobox kamu dan pintu loker pun otomatis terbuka. Simple deh pokoknya!

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles