pexels-suzy-hazelwood-2536965

Dandan Nggak Perlu Bikin Kantong Jebol. Ini Dia Rekomendasi Brand Makeup Murah Meriah versi Bob

Banyak cara yang bisa dilakukan agar dapat tampil cantik dan menarik, salah satunya dengan makeup. Nah, bagi kamu yang baru mau mulai makeup, nggak perlu khawatir kantong jebol. Sebab, Bob punya 7 rekomendasi brand makeup murah yang bisa kamu coba. Dijamin auto glow up, deh!

1. Emina

Rekomendasi Brand Makeup Murah

(Image by @eminacosmetics via Instagram)

Bagi kamu yang masih remaja atau senang dengan makeup-makeup yang simpel dan natural, mungkin rekomendasi brand makeup murah yang satu ini sudah tak asing lagi buatmu. Untuk kamu yang belum tahu, brand makeup lokal yang satu ini ternyata merupakan “adik” dari brand makeup kenamaan tanah air, yakni Make Over dan Wardah, loh.

Berbeda dengan kedua “kakak”-nya, pangsa pasar Emina memang untuk para remaja yang ingin mencoba ber-makeup. So, nggak heran jika Emina masuk dalam daftar rekomendasi brand makeup murah yang patut kamu coba. Sebab, harganya memang sangat bersahabat, bahkan di kantong anak sekolah.

Meskipun harga per item makeup-nya terbilang murah, namun kualitas dari rekomendasi brand makeup murah yang satu ini nggak main-main, loh. Nggak hanya memiliki kemasan yang menarik dan terkesan energetik seperti remaja, makeup item yang ditawarkan Emina pun cukup lengkap mulai dari makeup mata, wajah, dan bibir.

Kamu bisa mendapatkan Emina Bright Stuff Loose Powder dengan harga 17.000an aja, atau lip tint terbarunya yakni Emina Magic Potion yang dibandrol dengan harga 35.000an, dan masih banyak lagi. Gimana? Tertarik kan dengan rekomendasi brand makeup murah namun berkualitas yang satu ini?

2. Madame Gie

Rekomendasi Brand Makeup Murah

(Image by @madame.gie via Instagram)

Rekomendasi brand makeup murah selanjutnya adalah milik artis dan penyanyi ngetop Indonesia Gisella Anastasia, yaitu Madame Gie. Daya tarik dari brand makeup yang satu ini tak lain dan tak bukan tentu saja adalah harganya yang sangat terjangkau bagi setiap kalangan.

Bayangkan, kamu bisa membeli produk dari rekomendasi brand makeup murah yang satu ini mulai dari harga 8.000an aja, loh! Nggak heran jika Madame Gie menjadi sangat booming dan laku keras di pasaran.

Selain ramah di kantong, makeup item yang ditawarkan oleh rekomendasi brand makeup murah yang satu ini pun terbilang cukup lengkap. Mulai dari pensil alis, lipstik, BB cream, eyeshadow palette, bahkan hingga kuteks-kuteks lucu pun ada!

Soal keamanan, kamu juga nggak perlu khawatir. Sebab, meskipun harganya terbilang sangat murah, brand makeup milik Mama Isel ini sudah terdaftar di BPOM. So, tunggu apa lagi? Langsung aja cek katalognya Madame Gie sekarang juga, ya!

3. Focallure

Rekomendasi Brand Makeup Murah

(Image by @focallurebeauty via Instagram)

Rekomendasi brand makeup murah asal Tiongkok yang satu ini mulai booming di kalangan pecinta makeup sejak awal kemunculannya di tahun 2017 silam. Focallure sukses mencuri perhatian dan telah di-review oleh banyak beauty vlogger karena kualitas dan harganya yang ramah di kantong.

Dengan harganya yang sangat terjangkau, kamu pasti akan terpukau banget dengan rekomendasi brand makeup murah satu ini yang kualitasnya menyaingi kualitas brand makeup profesional lainnya di luar sana. Bayangkan, kamu bisa mendapatkan satu eyeshadow palette dengan warna-warna yang cantik dengan harga mulai 50.000an aja.

Selain itu, packaging dari Focallure yang terkesan simpel dan elegan membuat rekomendasi brand makeup murah satu ini makin diburu dan dicintai banyak orang. Hebatnya lagi, rekomendasi brand makeup murah yang satu ini pun mengklaim bahwa produk-produkya itu cruelty free. Ini berarti bahwa bahan-bahan baku yang digunakan untuk produksi, diperoleh tanpa ada menyakiti hewan.

4. Implora

Rekomendasi Brand Makeup Murah

(Image by @imploracosmetics via Instagram)

Bagi kamu para pecinta produk lokal, berarti kamu wajib banget coba rekomendasi brand makeup murah asal Jawa Timur yang satu ini. Brand makeup yang memiliki tagline “beauty of perfection” ini berhasil menyita banyak perhatian para pecinta makeup karena produk-produknya yang menarik. Dan tentu saja, karena harganya yang sangat ramah di kantong alias murah banget!

Awalnya, rekomendasi brand makeup murah satu ini mulai terkenal namanya berkat produk lip tint yang memiliki kemasan imut seperti es krim. Selain itu, masih banyak lagi produk makeup yang bisa kamu koleksi dari brand makeup lokal satu ini, seperti foundation, blush, eyeliner, eyeshadow, mascara, dan masih banyak lagi.

Tentu saja, semua makeup item milik rekomendasi brand makeup murah yang satu ini dibandrol dengan harga yang sangat miring, yakni mulai 4 ribuan aja! Selain kosmetik, Implora juga punya koleksi perfume dan kuteks yang pastinya recommended banget untukmu.

5. Moko Moko

Rekomendasi Brand Makeup Murah

(Image by @mokomoko_id via Instagram)

Buat kamu yang minat belajar makeup namun nggak mau beli produk makeup yang terlalu banyak sekaligus karena takut nggak cocok atau nggak habis, maka rekomendasi brand makeup murah yang satu ini adalah solusi yang tepat untuk kamu. Sebab, Moko Moko merupakan salah satu brand kosmetik yang mengusung konsep makeup sachet.

Meskipun tampilannya mirip dengan makeup Korea, ternyata Moko Moko ini brand asal Indonesia, loh. Meskipun merupakan brand lokal, namun rekomendasi brand makeup murah yang satu ini memiliki kualitas yang nggak kalah dengan brand-brand makeup luar negeri.

Formulasinya pun diklaim aman untuk kulit remaja hingga dewasa, bahkan untuk kulit sensitif. Nggak hanya itu, warna-warnanya pun cukup pigmented dan tahan lama. So, kapan lagi bisa dapat mascara, contour, eyeliner, lip cream, blush, dan lain-lain di dalam sachet dengan harga 25.000an aja?

6. Hanasui

Rekomendasi Brand Makeup Murah

(Image by @officialhanasui via Instagram)

Hanasui ini sebenarnya merupakan merk skincare dan bodycare. Produk-produknya meliputi masker, serum wajah, hingga body lotion. Menariknya, serum-serum yang dijual oleh brand satu ini harganya sangat terjangkau, yakni seharga 25.000 rupiah saja!

Nah, baru-baru ini Hanasui juga mengeluarkan produk makeup, yakni lip cream yang sukses booming di pasaran. Lip cream yang dikeluarkan oleh rekomendasi brand makeup murah satu ini memang baru 2 macam, namun konsepnya sangat unik dan menggemaskan, loh.

Salah satu lip cream Hanasui yang baru-baru ini booming adalah Hanasui Mattedorable Lip Cream Boba Edition yang dibandrol dengan harga 30.000 rupiah saja. Keren, bukan?

7. Marshwillow

Rekomendasi Brand Makeup Murah

(Image by @marshwillow.official via Instagram)

Selain Madame Gie, rekomendasi brand makeup murah yang terakhir ini juga datang dari artis dan pesinetron tanah air, yaitu Natasha Willona. Marshwillow sepertinya memang diciptakan untuk para remaja Indonesia yang ingin belajar makeup. Sebab, selain harganya yang pas di kantong pelajar, kemasan produk-produknya pun sangat imut dan berwarna-warni.

Meski terkesan dirancang untuk remaja, namun produk-produk dari rekomendasi brand makeup murah yang satu ini cukup lengkap. Mulai dari lip tint, mascara, pensil alis, hingga BB cushion serta kuteks. Harganya? Pokoknya murah, kok. Range harganya mulai dari 8.000 hingga 90.000an aja.

Pasti happy staycation di Bobobox!

Berkreasi dengan makeup bisa menjadi salah satu kegiatan yang bisa bikin hatimu senang dan tetap ceria, loh. Nah, masih ada banyak kegiatan lainnya yang juga bisa bikin kamu senang sekaligus tenang, salah satunya adalah staycation!

Kalau gitu, tunggu apa lagi? Langsung aja yuk cobain staycation di Bobobox! Hotel kapsul yang modern dan unik ini pasti bisa memberikan kamu ketenangan sekaligus serunya pengalaman baru menginap di hotel. Pod-nya yang unik dan nyaman pasti bikin kamu betah berlama-lama staycation di Bobobox. Selain itu, di dalam pod-nya juga terdapat lampu LED yang bisa disesuaikan dengan suasana hati kamu.

Untuk memesan kamar, kamu nggak usah khawatir bakal ribet, tinggal download aja aplikasinya. QR code yang ada di aplikasinya juga berfungsi sebagai kunci kamar lho. Keren, kan? Tunggu apa lagi? Ayo menginap di Bobobox! Oh iya, kamu juga bisa melihat langsung pods Bobobox lewat virtual 360° tour lho!

bobobox luas

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles