@jcomp via Freepik

7 Gejala Jelas Kamu Terkena Demam Berdarah (DBD). Hati-Hati Ya!

Demam berdarah dengue (DBD) merupakan infeksi virus yang patut diwaspadai terutama di musim penghujan saat terdapat banyak genangan air yang menjadi sarang favorit para nyamuk. Karenanya, di saat seperti itu pencegahan DBD yang dikenal dengan gerakan 3M+ (menguras, menutup, mengubur dan menghindari gigitan nyamuk) pun gencar dilakukan.

Meskipun upaya pencegahan terus digalakkan, tidak sedikit orang yang tetap terinfeksi oleh DBD ini. Karena itu, penting bagi kamu untuk mengetahui gejala demam berdarah sehingga langkah yang tepat bisa segera diambil dan tidak memakan korban jiwa. Apa saja gejala demam berdarah itu? Simak informasinya beriktu ini!

Penyebab DBD

@ksandrphoto via Freepik

Sebelum mengenali gejala-gejala demam berdarah, ketahui juga apa itu DBD dan penyebab infeksi satu ini. DBD merupakan infeksi yang disebabkan oleh salah satu dari empat jenis virus  Dengue (dari famili Flaviviridae yaitu DENV-1, DENV-2, DENV-3, dan DENV-4) yang bisa masuk ke dalam tubuh melalui gigitan nyamuk.

Nyamuk akan terinfeksi virus setelah menggigit seseorang yang memiliki virus tersebut dalam darahnya. Saat nyamuk kemudian menggigit tubuh manusia lain, virus akan memasuki aliran darah tubuh tersebut dan menyebabkan infeksi. Karena itu, infeksi virus satu ini tidak ditularkan dari orang ke orang secara langsung, melainkan melalui gigitan nyamuk.

Nyamuk yang paling sering menjadi media penularan dalam infeksi DBD ini adalah nyamuk betina dari spesies Aedes aegypti dan Aedes albopictus. Nyamuk tersebut biasanya beraksi di siang atau petang hari baik di dalam maupun luar rumah. Nyamuk ini sendiri berkembang biak di genangan air dan biasanya jarang terbang lebih dari 200 meter dari tempatnya bersarang.

Seperti yang Bob sebutkan sebelumnya, DBD ini patut diwaspadai terutama di kala musim penghujan tiba. Saat itu, kelembapan suhu udara cukup tinggi dan genangan air banyak bermunculan sehingga memungkinkan para nyamuk untuk bersarang dan berkembang biak dengan leluasa.

DBD sendiri umum terjadi di negara-negara tropis dan sub-tropis seperti Asia (Asia Tenggara, Asia Selatan, China Selatan dan Taiwan), kepulauan Pasifik barat, Karibia, Amerika Latin dan Afrika.

Gejala Demam Berdarah Ringan

@cookie_studio via Freepik

Gejala demam berdarah bisa bersifat ringan hingga parah. Sebagian orang yang terinfeksi DBD biasanya tidak menunjukkan tanda-tanda atau gejala demam berdarah atau mereka mengalaminya namun gejala-gejala tersebut disalahartikan sebagai gejala dari penyakit lain. Hal ini biasanya terjadi pada mereka yang mengalami demam berdarah ringan karena gejala yang ditunjukkan serupa dengan gejala flu.

Nah, biar kamu juga tidak salah mengartikan gejala-gejala demam berdarah, kamu perlu mengetahui beberapa gejala demam berdarah yang jelas menunjukkan bahwa seseorang memang sudah terinfeksi oleh virus Dengue. Gejala demam berdarah sendiri biasanya dimulai empat hingga enam hari setelah digigit nyamuk yang terinfeksi dan berlangsung tiga sampai 10 hari.

DBD ini akan menyebabkan demam tinggi (sekitar 40 derajat Celsius) yang diikuti dengan tujuh gejala berikut ini:

  • Sakit kepala
  • Nyeri otot, tulang dan sendi
  • Mual
  • Muntah
  • Rasa sakit di belakang mata
  • Ruam (bintik merah pada kulit)
  • Kelelahan dan penurunan nafsu makan

Demam berdarah ringan biasanya tidak akan menimbulkan masalah serius. Karena itu, sebagian besar orang yang mengalami infeksi DBD akan sembuh dalam waktu sekitar seminggu atau lebih. Orang-orang yang mengalami gejala demam berdarah ringan biasanya merupakan anak-anak atau orang yang sebelumnya tidak pernah terinfeksi DBD.

Gejala Demam Berdarah Parah

@user20678629 via Freepik

Dalam beberapa kasus, gejala-gejala demam berdarah dapat memburuk dan mengancam nyawa penderita. Hal tersebut pun akan mengarah oada Dengue hemorrhagic fever yang biasanya akan menunjukkan gejala demam berdarah seperti:

  • Keluar darah dari mulut, gusi atau hidung
  • Kulit lembap
  • Kerusakan pada kelenjar getah bening dan pembuluh darah
  • Pendarahan internal yang biasanya menyebabkan muntah, urine, dan feses atau kotoran berwarna hitam
  • Menurunnya jumlah trombosit
  • Pembengkakan liver
  • Perut sensitif
  • Pendarahan di bawah kulit yang mungkin  terlihat seperti memar
  • Denyut nadi lemah

Orang-orang yeng berisiko terkena Dengue hemorrhagic fever umumnya merupakan orang-orang dengan sistem kekebalan lemah atau sebelumnya pernah terinfeksi virus tersebut.

Selain itu, gejala-gejala demam berdarah Dengue hemorrhagic fever kemudian dapat mengantarkan penderita pada Dengue shock syndrome. Dengue shock syndrome ini sifatnya sangat fatal dan bisa menyebabkan kematian. Selain mengalami gejala demam berdarah ringan, seseorang dengan Dengue shock syndrome juga akan merasakan:

  • Sakit perut luar biasa
  • Disorientasi
  • Hipotensi mendadak (penurunan tekanan darah yang cepat)
  • Pendarahan hebat
  • Muntah terus menerus (sedikitnya tiga kali dalam 24 jam)
  • Cairan dalam pembuluh darah bocor

Singkatnya, DBD parah terjadi saat pembuluh darah rusak dan bocor serta turunnya jumlah trombosit dalam darah yang kemudian mengakibatkan pendarahan internal, gagal organ hingga kematian. Tanda-tanda demam berdarah parah ini bisa berkembang dengan cepat dan biasanya dimulai di hari pertama atau kedua setelah demam menghilang.

Pengobatan

@rawpixel.com via Freepik

Tidak ada obat tertentu untuk mengobati DBD. Cara terbaik untuk menghadapinya adalah dengan menghindari agar jangan sampai tergigit oleh nyamuk perantaranya. Namun, jika kamu merasa mengalami gejala-gejala demam berdarah, istirahat sebanyak mungkin dan minumlah banyak air putih atau minuman elektrolit (seperti air kelapa) agar tetap terhidrasi.

Selain itu, minumlah obat untuk meredakan rasa sakit. Penderita DBD biasanya dianjurkan untuk meminum paracetamol. Aspirin dan ibuprofen sangat tidak dianjurkan karena dapat memperparah pendarahan. Yang terakhir, jangan lupa untuk memeriksakan diri kamu pada dokter agar gejala demam berdarah bisa segera ditangani.

Jika kamu sudah sembuh dari DBD yang menjangkit kamu, kamu akan mendapatkan kekebalan terhadap jenis virus yang telah menginfeksi kamu. Namun, hal ini tidak berlaku pada tiga jenis lainnya dari virus Dengue. Dengan kata lain, kamu masih berisiko terkena infeksi namun dengan jenis virus Dengue yang berbeda dari yang telah menginfeksi kamu. Risiko terkena DBD parah pun akan meningkat jika kamu terkena infeksi virus Dengue untuk kedua, ketiga atau keempat kalinya.

Nah, bagi orang yang sebelumnya pernah terinfeksi virus Dengue, dia dapat melakukan pencegahan dengan mendapatkan vaksin (Dengvaxia). Vaksin ini biasanya diperuntukkan bagi orang-orang mulai dari umur sembilan hingga 45 tahun dan setidaknya pernah satu kali terinfeksi DBD. Vaksin tersebut biasanya diberkan dalam tiga dosis dalam kurun waktu 12 bulan.

Perlu diingat, vaksin hanya diberikan pada mereka yang sudah pernah terinfeksi. Jika diberikan pada orang yang tidak memiliki riwayat DBD, vaksin justru akan meningkatkan risiko terkena infeksi DBD parah dan rawat inap di kemudian hari.

Hotel Staycation Andalan Kamu

Butuh tempat staycation nyaman namun dengan harga terjangkau? Bobobox adalah solusinya. Selain nyaman dan terjangkau, hotel kapsul satu ini juga Instagrammable banget.  Desainnya yang minimalis bisa kamu jadikan latar untuk berfoto bahkan di dalam kamar mandi sekalipun.

Berfoto di dalam pod pun tak jadi masalah. Dengan bantuan efek moodlamp, kamu bisa menyulap suasana kamar menjadi semakin asyik. Pilih saja warna cahaya lampu yang kamu mau mulai dari warna putih, biru, kuning, hijau, merah muda, hingga ungu, semuanya ada. Lalu, siapkan pose terbaik kamu.

Selain itu, hotel berlogo koala ini juga ditunjang dengan fasilitas berbasis teknologi sehingga pengalaman menginap kamu akan terasa nyaman dan mudah. Cabangnya pun sudah banyak bertebaran terutama di kota Bandung dan Jakarta. Selain di dua kota tersebut, kamu juga bisa menjumpai Bobobox di Tangerang, Yogyakarta, Semarang dan Solo dengan lokasi yang cukup strategis.

Tertarik mencoba? Unduh dulu yuk aplikasi Bobobox untuk booking dan informasi serta promo terbaru dari Bobobox!

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles